Ide membuat Tumis Kecipir ini muncul, saat saya ke warung sayur dekat tempat tinggal saya, dan saya melihat sayur yang satu ini. Kecipir memiliki rasa mirip dengan kacang panjang/buncis. Sayuran yang satu ini selain di tumis, enak juga dibuat gudangan/sayur rebus dalam pecel ataupun urap.
Bahan :
- 250 gr kecipir, cuci bersih dan potong-potong
- 500 ml air kaldu
- 2 buah tomat, iris sesuai selera
- 2 pasang ati ampela, potong-potong
- 3 siung bawang putih, iris
- 6 butir bawang merah, iris
- 1 ruas jari lengkuas
- 1 lembar daun salam
- 1/2 sdt gula pasir
- garam dan lada bubuk secukupnya
- minyak untuk menumis secukupnya
- Panaskan minyak masukkan potongan ati dan ampela taburi sedikit garam dan masak sebentar lalu masukkan irisan bawang merah, dan putih, lengkuas dan daun salam, aduk-aduk hingga harum.
- Masukkan kecipirnya
- Beri air kaldu, tambahankan garam, gula pasir dan lada. Tutup sebentar dan masak hingga kecipir matang.
- Sesaat sebelum diangkat, tambahkan dengan potongan tomat
- Jangan lupa cicipi terlebih dahulu
- Angkat dan sajikan segera
untuk 4 porsi